JABAR–INDOTIPIKOR.COM/MEDIA LOYALIS KORPS POLRI–Irjen Akhmad Wiyagus menjadi salah satu perwira tinggi Polri yang dimutasi oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Akhmad sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Lampung dan dimutasi menjadi Kapolda Jawa Barat. Keputusan tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor ST/713/III/KEP/2023 tertanggal 27 Maret 2023 yang ditandangani oleh Wakapolri Komjen Gatot Edy Pramono. Akhmad menggantikan Kapolda Jawa Barat sebelumnya yakni Irjen Suntana, yang diangkat menjadi Perwira Tinggi (Pati) Badan Intelijen dan Keamanan (Baintelkam) Polri (persiapan penugasan luar struktur)
Profil Irjen Akhmad Wiyagus Akhmad tercatat lahir pada 23 September 1967 di Tasikmalaya, Jawa Barat. Dia merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) pada 1989 dan selalu ditempatkan di bagian reserse. Dia juga pernah diperbantukan di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai Direktur Pengaduan Masyarakat. Lantas pada 2008, Akhmad ditugaskan menjadi Kapolres Sumedang. Berselang 2 tahun kemudian, Akhmad ditarik ke Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri sebagai Kepala Unit (Kanit) II Direktorat III Tindak Pidana Korupsi (Tipidkor). Setahun kemudian Akhmad naik jabatan menjadi Kasubdit II Dittipidkor Bareskrim Polri. dst.
RED A FIRMANSYAH.